Pendampingan aktif yang dilakukan oleh Babinsa seperti ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung ketahanan pangan nasional, khususnya di Kabupaten Sumba Barat.
Kehadiran Babinsa di lapangan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi produktivitas para petani, sekaligus membangun sinergi yang baik antara TNI dan masyarakat.
Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata bahwa peran Babinsa bukan hanya dalam bidang pertahanan, tetapi juga sebagai pendamping dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian.