News  

Demo Panas Sambut Kedatangan Menkes di Manggarai Timur: Tuntut Evaluasi Dinas Kesehatan dan Usut Dugaan Korupsi Alkes

Demo Panas Sambut Kedatangan Menkes di Manggarai Timur: Tuntut Evaluasi Dinas Kesehatan dan Usut Dugaan Korupsi Alkes. (Detik Sumba/Aliansi Pemuda Manggarai Timur)

“Kami mendesak Polda NTT untuk segera menuntaskan kasus ini agar tidak ada lagi penyalahgunaan anggaran yang merugikan masyarakat, terutama di sektor kesehatan,” ungkap Firman Jaya selaku Jendral Lapangan dalam aksi tersebut

Selain itu, Firman juga menuntut agar Kemenkes RI segera melakukan evaluasi terhadap kinerja Dinas Kesehatan terkait isu kelangkaan obat-obatan yang terjadi di RSUD BORONG dan beberapa Puskesmas.

Baca Juga:  Keputusan PT Kupang Dinilai Mencederai Prinsip Kepastian Hukum, Keluarga Ibrahim Hanta Akan Geruduk Kantor PN Labuan Bajo.

Sementara itu, Kapolda NTT melalui Kapolres Manggarai Timur, AKBP Suryanto, memastikan bahwa pihaknya akan mengawal kedatangan tim dari Kemenkes RI serta mengamankan jalannya demonstrasi agar tetap kondusif.

Kunjungan Menkes RI ke Manggarai Timur sendiri dijadwalkan untuk meresmikan peletakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit Kelas C RSUD Borong.

Namun, dengan adanya rencana aksi demonstrasi ini, kunjungan tersebut diprediksi akan berlangsung dalam suasana yang panas dan penuh tekanan.***

Baca Juga:  Satreskrim Polres Sumba Barat Bongkar Kasus Curanmor, Honda Revo Diciduk di RSUD Waikabubak!