News  

Sepolwan Sambut 159 Calon Polwan Berkompetensi Pangan dan Kesehatan, Dukung Program Ketahanan Pangan Polri

Sepolwan Sambut 159 Calon Polwan Berkompetensi Pangan dan Kesehatan, Dukung Program Ketahanan Pangan Polri. (Detik Sumba/Klinton Rey)

Langkah ini merupakan tindak lanjut dari peluncuran Gugus Tugas Polri dalam mendukung ketahanan pangan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Jenderal Sigit menyampaikan bahwa gugus tugas ini bekerja sama dengan masyarakat dan kelompok tani untuk menciptakan ketahanan pangan nasional.

“Pak Irwasum selaku leading sector menyampaikan terkait dengan program mendukung ketahanan pangan dan juga men-support kegiatan makan bergizi yang akan diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia, dari mulai jajaran Polsek, Polres, sampai dengan Polda,” ungkap Jenderal Sigit.

Baca Juga:  Polres Sumba Barat Bongkar Penjualan Babi Terjangkit Virus ASF: Ancaman Serius untuk Peternakan Lokal

Ia menambahkan, Komjen Dedi telah merekrut personel Bakomsus dari kalangan sarjana yang memiliki keahlian di bidang peternakan, pertanian, perikanan, dan gizi untuk memperkuat gugus tugas ini. “Di mana tadi beliau sampaikan bahwa beliau juga akan merekrut personel Bakomsus yang diambil dari personel yang memiliki pendidikan di bidang peternakan, pertanian, di bidang perikanan, termasuk juga kita akan ambil sumber sarjana dari ahli gizi,” pungkas Jenderal Sigit.

Baca Juga:  Polres Sumba Barat Gelar Latihan Beladiri dan Kebugaran Fisik

Dengan pendidikan ini, diharapkan para calon polwan dapat berkontribusi maksimal dalam mendukung program ketahanan pangan Polri sekaligus menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat di seluruh Indonesia.***

Penulis: Klinton ReyEditor: Hans Wea