Bupati Sumba Barat Hadiri Rapat Paripurna DPRD, Ini Komitmennya! 

Bupati, Sumba Barat, Rapat Paripurna, DPRD, Komitmennya, OPD, Evaluasi, Pengawasan
Bupati Sumba Barat, Yohanes Dade Saat Rapat Paripurna Bersama DPRD Sumba Barat. (Detik Sumba/Klinton Rey)

DETIK SUMBA – Bupati Sumba Barat, Yohanis Dade, SH, menghadiri Rapat Paripurna XVII Masa Persidangan II DPRD Kabupaten Sumba Barat Tahun Sidang 2024/2025 yang digelar di Ruang Rapat Utama DPRD pada Kamis, 17 April 2025.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Charles Tenabolo Pekdede, S.AP, dan didampingi Wakil Ketua II, Dancerinus Arifin Saingo, S.Pd ini menjadi momen penting dalam proses evaluasi dan pengawasan kinerja pemerintah daerah.

Baca Juga:  Usai Di Lantik Anggota DPRD Sumba Barat, Dominggus Baiyo, S.Ip. Ucap Syukur dan Berterima kasih pada Rakyat Tana Righu

Turut hadir mendampingi Bupati dalam rapat tersebut, Asisten I dan II serta para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumba Barat.

Agenda utama rapat kali ini adalah penyampaian Jawaban Pemerintah atas Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD terhadap Pengajuan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Tahun 2024.

Dalam penyampaiannya, Bupati Yohanis Dade menyampaikan apresiasi mendalam atas masukan dan catatan kritis yang disampaikan oleh fraksi-fraksi DPRD.

Penulis: Klinton ReyEditor: Hans Wea