DETIK SUMBA – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kalaki Kambe, di bawah naungan Yayasan Tunas Timur (Yatutim), menggelar perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) bersama pada Jumat, (10/1/2025), di Aula SMK Kalaki Kambe.
Acara ini menjadi momen penuh makna, bukan hanya sebagai perayaan, tetapi juga sebagai wujud rasa syukur atas pencapaian sekolah dalam membawa cahaya pendidikan ke pelosok Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD).
Mengusung tema Natal, “Jadi Siapa Yang ada di dalam Kristus Ia Adalah Ciptaan Baru; Yang Lama Sudah Berlalu Sesungguhnya Yang Baru Sudah Datang,” acara ini bertujuan mempererat hubungan antara murid, guru, dan orang tua. Kegiatan ini diisi dengan berbagai doa, ibadah bersama, dan penampilan seni siswa yang mencerminkan semangat persatuan dan pembaharuan.
Kepala Sekolah SMK Kalaki Kambe, Ayub Bili, dalam sambutannya, menekankan pentingnya momen ini sebagai pengingat persaudaraan dan peluang baru bagi para siswa.
“Natal ini bukan sekadar perayaan. Ini adalah pengingat bahwa melalui pendidikan, kita bisa mengubah desa tertinggal menjadi desa yang maju. SMK Kalaki Kambe hadir untuk membangkitkan harapan itu,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ayub juga menyampaikan kabar menggembirakan terkait dukungan dari donatur internasional.