Jumat Bersih, Kodim 1629/SBD Dan Warga Watu Kawula Turun Ke Jalan!

Jumat, Bersih, Kodim 1629/SBD, Warga, Watu Kawula, Turun, Jalan
Jumat Bersih, Kodim 1629/SBD Dan Warga Watu Kawula Turun Ke Jalan. (Detik Sumba/Istimewa)

DETIK SUMBA – Dalam upaya mendukung program unggulan bupati sumba barat daya, kodim 1629/sbd bersama masyarakat desa watu kawula menggelar aksi pembersihan lingkungan di sepanjang jalan jalur 30 arah pusat pemerintahan (puspem), jumat (14/3/2025).

Kegiatan “jumat bersih” ini bukan sekadar rutinitas, tetapi juga bagian dari rangkaian peringatan hari juang tni ad yang mengusung nilai keberanian, kekompakan, dan gotong royong dalam menghadapi berbagai tantangan.

Aksi bersih-bersih ini bertujuan untuk memberikan sentuhan kebersihan di fasilitas umum agar lebih rapi, terawat, dan nyaman digunakan oleh masyarakat.

Baca Juga:  Yohanes Oktavianus Ditunjuk Sebagai Penjabat Bupati Sumba Barat Daya

 

Pasi Ops Kodim 1629/SBD, Kapten Inf. Tito Baptista, menegaskan bahwa aksi ini merupakan wujud nyata kepedulian tni terhadap lingkungan dan bentuk dukungan terhadap program pemerintah daerah.

“Hari ini adalah jumat bersih, yang merupakan salah satu program utama ibu bupati sumba barat daya. Tentunya kami sangat mendukung, sehingga hari ini bersama sejumlah anggota makodim 1629/sbd dan warga desa watu kawula, kami beramai-ramai melakukan aksi bersih-bersih,” ujarnya.

Baca Juga:  Anggota DPRD MATIM, Elvis Jehama, Bantu Korban Bencana Tanah Bergerak di Desa paan Leleng

Kapten tito juga menekankan bahwa kegiatan ini tidak hanya tentang kebersihan, tetapi juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.

“Jumat bersih dapat mengingatkan masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan, sehingga fasilitas umum terlihat bersih dan rapi serta meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat untuk menciptakan lingkungan yang bersih, rapi, dan indah dipandang mata,” terangnya.